Perbaikan Jembatan Gantung Baru Orai Rampung, PSM Harap Agar Dirawat Dan Dipelihara Dengan Baik

MEDIABAHANA. COM,  WAJO — Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Kabupaten Wajo, Ir Sudirman Meru, meninjau Jembatan gantung Baru Orai Keluraham Laelo Kecamatan Tempe yang baru saja diperbaiki.

Jembatan ini merupakan akses penghubung bagi warga Baru Orai untuk menuju kota Sengkang.

Menurut Sudirman Meru, Pemerintah Kabupaten Wajo dan DPRD Kabupaten Wajo, sudah menindak lanjuti aspirasi masyarakat Baru Orai Kelurahan Laelo, terkait dengan Jembatan gantung yang rusak berat.

Sudirman mengharapkan, agar masyarakat setempat merawat dan memeliharanya dengan baik agar bisa dimanfaatkan dalam waktu yang lama.

” Sekarang, tinggal bagaimana masyarakat, merawat dan memeliharanya agar Jembatan ini bisa bertahan lama, ” harap PSM, panggilan akrab Ketua Komisi II ini.

Legislator Partai Amanat Nasional Nasional ini, berpesan, agar masyarakat punya kesadararan dan rasa memiliki sehingga menjadi motivasi utama untuk menjaga bangunan tersebut.

Salah seorang warga Kelurahan Laelo,  Okeng, sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten dan DPRD Wajo yang telah merespon aspirasi warga,  dengan memperbaiki Jembatan tersebut.

” Terimakasih kepada Bapak Bupati Wajo dan anggota DPRD Wajo,  khususnya Bapak Sudirman Meru yang telah membantu memfasilitasi perbaikan jembatan ini,  mudah – mudahan selalu Amanah dalam menjalankan tugasnya, ” katanya.  (Adv)

Editor : HS. Agus

Tinggalkan Balasan