MEDIABAHANA.COM WAJO — Bupati Wajo di wakili oleh Asisten I Andi Maddukkelleng Oddang melepas secara resmi peserta Gerak Jalan Santai (GJS) dalam rangka Hari Santri Nasional (HSN) di Lapangan Merdeka Sengkang Minggu, 21 Oktober 2018. Peserta GJS ini adalah keluarga besar Pondok Pesantren As’Adiyah dan elemen masyarakat Wajo yang berjumlah kurang lebih 7.000 orang.
Sebanyak 18 Pondok pesantren yang mengikuti kegiatan gerak jalan santai tersebut. 15 diantaranya merupakan pondok psantren dari Kabupaten Wajo dan 3 pondok pesantren dari luar daerah, yakni pondok pesantren Assalmam Kabupaten Sidrap, Pondok Pesantren Al-Ikhlas Ujung Bone dan Pondok Pesantren Darrusalihin Kabupaten Soppeng.
Usai digelar GJS dilanjutkan dengan pengundian Doorprize dengan berbagai macam hadiah dari panitia pelaksana.
Sekretaris Panitia pelaksana Muhammad Adam mengatakan, acara puncak peringatan Hari Santri Nasional akan dilaksanakan besok 22 oktober 2018 di Lapangan Merdeka Sengkang.
Pada kesempatan itu, Muhammad Adam menjelaskan, dalam rangka Hari Santri Nasional ini, juga digelar Pekan Olahraga dan Seni. Dari cabang olahraga Yakni Volli, Takraw, Tenis Meja, Futsal dan Senam santri.
Sementara dari cabang seni, lomba baca kitab kuning, Sarhyl Qur’an, Hipsil Quran, Qasidah, Debat Bahasa Arab dan Debat Bahasa Inggris. “Kegiatan ini terlaksana kerja sama Pemkab Wajo, Kantor Kementerian Agama, Pengurus Pondok Pesantren As’Adiyah dan Panitia Hari Besar Islam Kabupaten Wajo,” jelasnya.(ADV-humas pemkab wajo)
Editor : Muh. Hamzah