Gagal Raih WTP, Makassar Tidak Dapat Kucuran DID Tahun 2021

Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto (Rusdi)

MEDIABAHANA.COM, MAKASSAR — Pemerintah Kota Makassar gagal mendapat kucuran Dana Insentif Daerah (DID) untuk tahun 2021. Selain Kota Makassar, sejumlah Daerah lainnya mengalami hal serupa, diantaranya Kabupaten Bulukumba, Gowa, Jeneponto, Lutim, Takalar, Tator, Toraja Utara.

Kabupaten/Kota mendapatkan DID dengan jumlah bervariasi. Yang tertinggi diperoleh Kabupaten Bone sebesar Rp23.712.584.000. Yang terendah Kabupaten Selayar dengan besaran Rp2.950.221.000.

Kegagalan Pemkot Makassar mendapat suntikan DID dipicu oleh kegagalan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI terhadap Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan APBD 2020 lalu. Seperti diketahui, LHP Keuangan Pemkot Makassar tahun 2020 hanya mendapat opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP).

Hal tersebut disayangkan Walikota Makassar Ramdhan Pomanto. “Iya, sayang sekali tahun depan kita tidak dapat DID. Itu karena kemarin (2020) kita tidak dapat opini WTP dari BPK,” Katanya kepada wartawan Jumat 19 November 2021, di kantornya.

Walikota berlatar Arsitek ini menilai kegagalan meraih opini WTP dari BPK RI disebabkan oleh kekacauan-kekacauan birokrasi yang terjadi selama dua tahun, saat Pemkot Makassar dijabat oleh Pj wali kota. Namun, Danny menekankan, berkaca dari persoalan tersebut, Pemkot Makassar di bawah kepemimpinannya berkomitmen untuk memperbaiki semua kekurangan yang telah terjadi.

Diapun optimistis tahun berikutnya, Pemkot Makassar akan kembali memperoleh opini WTP dari BPK sehingga DID kembali dialokasikan untuk Makassar. (Rusdi)

Editor : Edy Mulyawan

Tinggalkan Balasan