Pemkab Wajo Mulai Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

MEDIABAHANA.COM WAJO — Pemka Wajo menyerahkan secara simbolis bantuan 3 ton beras kepada korban banjir Senin, 10 Juni 2019.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Wajo H. Amran Mahmud, Wakil Bupati Wajo H. Amran SE dan Sekda H. Amiruddin di depan Ruang Pola Kantor Bupati Wajo.

H. Amran Mahmud menjelaskan bahwa dalam kunjungannya ke Kecamatan yang terkena banjir kemarin telah melihat daerah yang terkena banjir secara langsung dan telah melihat dampak yang ditimbulkan.

Dikatakan, akibat luapan air dari Sidrap dan Soppeng, sehingga sekarang ini Wajo dinyatakan sebagai daerah tanggap darurat. Bahkan banjir yang melanda 7 Kecamatan Ini kerugian materi yang diperkirakan mencapai Rp15 milyar.

Pada kesempatan itu juga, Amran Mahmud mengharapkan kepada ASN untuk menghadirkan kepedulian serta bahu membahu membantu para korban banjir.

“Saya mengharapkan agar senantiasa bersiap secara dini dan tanggap darurat, semua layanan layanan dimaksimalkan, sehingga dapat mengurangi beban dari mereka yang terkena banjir,” harapnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wajo, H Alamsyah mengungkapkan, kalau Bantuan Cadangan Pangan yang 3 ton tersebut akan diserahkan kepada korban banjir di kecamatan Tempe, Sabbangparu, Belawa, Tanasitolo, dan Kecamatan Pitumpanua.(Advertorial)

Tinggalkan Balasan